LLDikti Wilayah III

LLDikti Wilayah III

Pelantikan CPNS menjadi PNS di Lingkungan LLDikti Wilayah III

JAKARTA – (30/03/2023) Pada 4 Maret 2023 di Grand Aston Puncak dan 13 Maret 2023 di Kantor LLDikti Wilayah II telah dilaksanakan Pelatikan CPNS menjadi PNS di LLDikti Wilayah III. Sebanyak 9 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) resmi dilantik dan diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Seluruh proses seleksi CPNS menjadi PNS di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi salah satunya di LLDikti Wilayah III dilakukan secara transparan dan objektif. Para CPNS telah melewati rangkaian seleksi diuji kemampuan dan kualifikasi mereka melalui kompetensi dasar, tes tertulis, psikotes, wawancara dan asesmen kompetensi bidang, termasuk pelatihan dasar (Latsar).

Kepala Lembaga, Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P mengatakan bahwa pengangkatan CPNS menjadi PNS ini merupakan komitmen LLDikti Wilayah III dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di lingkungannya. “Kami berharap, dengan diangkatnya para CPNS  menjadi PNS, pelayanan publik yang prima di wilayah kami semakin baik dan terjamin,” ujarnya.

Kemudian, Kepala Bagian Umum, Noviyanto, S.T, MMSi menyampaikan “Saya berharap para PNS yang baru ini dapat bekerja dengan baik dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kita harus terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di DKI Jakarta untuk Indonesia,”.

Adapun 9 orang yang dilantik antara lain:

  1. Virna Pradini Nazhar, S.Pd.
  2. Prima Satria, S.E.
  3. Almadinda, A.Md.
  4. Maulani Yasintha, A.Md.A.B.
  5. Antonius Pantun Andika Manurung, A.Md.
  6. Regina Dwi Vania, A.Md.T.
  7. Maghfira Syalendri Alqadri, S.H
  8. Aprie Wellandira Suhardi, S.A.P
  9. Naorah Putri Anggelia, S.Pd

Pengangkatan CPNS menjadi PNS ini menjadi salah satu upaya LLDikti Wilayah III dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memperkuat aparatur negara. Semoga keberadaan para PNS baru ini dapat membawa dampak positif bagi pelayanan publik di lingkungan LLDikti Wilayah III.

Dokumentasi kegiatan:

Sumber: Humas LLDikti Wilayah III

Share:

Kabar Terkini

Scroll to Top